Belajar bahasa Jepang. Sumber: bahasajepangbersama.blogspot.com, kursus-jepang-evergreen.com, maggiesensei.com, dan wikipedia.
Selasa, 17 November 2015
せめて (Semete)
Arti dari "semete" adalah "paling tidak, setidaknya"
"Semete" digunakan untuk mengharapkan minimum sesuatu yang bisa dilakukan atau terjadi.
Contoh:
5年間に日本語を勉強したから、せめてN2を合格することが出来る
Gonenkan ni nihongo o benkyou shita kara, semete N2 o goukaku suru koto ga dekiru.
Karena sudah belajar bahasa Jepang selama lima tahun, jadi paling tidak bisa lulus N2.
せめてご飯を食べてください
Semete gohan o tabete kudasai
Paling tidak mohon makan nasi.
決勝に負けても、せめて準決勝まで進めば良かった
Kesshou ni makete mo, semete junkesshou made susumeba yokatta
Meskipun kalah di final, tetapi setidaknya kami bersyukur bisa maju sampai semifinal.
Demikianlah pembahasan kali ini. Selamat belajar!
せめて30分ぐらい勉強して
Semete sanjuppun gurai benkyou shite.
Setidaknya belajarlah kurang lebih 30 menit